Lepaskan aku dalam kesendirian.

Jumat, 17 Oktober 2008

Acer Baru Nih!

Pengen nyoba varian baru Acer untuk seri Aspire One-nya? He2..! nantikan saja di tahun 2009.

Sebenarnya ponsel “pintar” juga bisa digunakan untuk meeting luar kantor, buat laporan, presentasi, email, chating. Namun sepandai-pandainya tupai melompat, akhirnya jatuh juga..lho? ga ada hubungannya ya? Maksudnya..secanggih-canggihnya ponsel, masih belum mampu menjadi ONE STOP ITEM untuk memenuhi semua akses yang diperlukan eksekutif muda. Acer melihat peluang ini dengan menyediakan solusi, AOA 150, model terbaru Aspire One yang merupakan perangkat netbook pertama Acer.

AOA 150 menyediakan semua fitur yang dibutuhkan. Dual mode 802.11b/g Wi-Fi dan LAN 10/100 Mbps Fast Ethernet memberikan akses koneksi tanpa batas untuk menemani hari-hari kerja. Singkatnya, semua fitur didesain “friendly” sehingga membantu saat digunakan. Bentuknya yang mungil dan ringan juga memudahkan dibawa bepergian.

Nah..bagi para wanita yang super sibuk, teknologi yang dihadirkan netbook ini seakan memberikan kemudahan untuk tetap update tanpa harus melupakan pekerjaan utama. Wanita dapat lebih leluasa meeting diluar kantor (ehem..ehem), atau hangout bersama teman tanpa harus meninggalkan kerjaan kantor..(ehem..ehem lagi)

Berikut ini adalah spesifikasi singkatnya:
- Intel Atom Processor N270 1.6 GHz (512 Mhz L2 cache, 522MHz FSB)
- 8.9” widescreen Acer CristalBrite SVGA TFT Display (1024x600 pixel)
- Intel 945GSE chipset with Intel GMA 950
- 1Gb DDR2 (fixed)
- 120Gb 5400 Rpm HD
- VGA Out, 10/100 LAN, Multi in 1 media reader, 3x USB 2.0
- Acer crystal eye webcam, Wireless LAN 802.11b/g
- Windows XP Home

0 komentar: